SEJARAH PRAMUKA DUNIA
Tokoh
penting yang menjadi aktor berdirinya gerakan Pramuka adalah Bapak Baden
Powell. Selain sebagai pendiri gerakan kepramukaan sedunia, pengalaman Lord
Baden Powellah yang mendasari pembinaan remaja di Inggris yang kemudian
berkembang dan diadaptasi sebagai sistem pendidikan kepramukaan di seluruh
dunia.
Bapak Pandu atau Chief
Scout of the World yang sering dipanggil Baden Powell dilahirkan di London,
Inggris pada 22 Februari 1857, ketika lahir diberi nama Robert Stephenson Smyth
Powell. Ayahnya bernama Domine Baden Powell, seorang profesor geometri di
Universitas Oxford, yang meninggal ketika Baden Powell masih kecil.Karena sejak
kecil Baden Powell ditinggal mati oleh ayahnya, beliau memperoleh pendidikan
karakter dan berbagai macam keterampilan dari ibu dan saudara-saudaranya.
Beranjak
dewasa, Baden Powell kemudian bergabung dengan militer Inggris. Banyak hal yang
pernah dialami Baden Powell selama menjadi tentara. Pengalaman-pengalaman
tersebut beliau tulis dan dibukukan dengan judul Aids to Scouting pada
tahun 1899. Buku ini berisi penjelasan panduan bagi tentara muda Inggris dalam
melaksanakan tugas dilapangan. Dilanjutkan pada tahun 1908 Baden powel kembali
menuliskan buku yang berjudul Scouting for Boys. Tahun 1939, Baden
Powell dan istrinya memutuskan pindah dan tinggal di Nyeri, Kenya. Bersamaan
dengan itu, kondisi kesehatan Baden Powell mulai menurun. Hingga pada tanggal 8
Januari 1941, Baden Powell tutup usia.
Sejak Baden Powell menuliskan
pengalamannya dalam buku Scouting for Boys pada tahun 1908, hal ini
dianggap sebagai cikal bakal dari lahirnya gerakan Pramuka. Organisasi-organisasi
Pramuka pun bermunculan yang pada mulanya hanya diperuntukkan untuk anak
laki-laki saja dengan nama "Boys Scout". Barulah pada tahun
1912, dibantu oleh adik perempuannya, Agnes, Baden Powell mendirikan organisasi
Pramuka untuk perempuan dengan nama "Girl Guides".Baden Powell
terus bergerak, pada tahun 1918 beliau mendirikan "Rover Scout",
sebuah kelompok yang diperuntukkan bagi remaja-remaja berusia 17 tahun. Tahun
1922.
Untuk
pertama kalinya, Jambore Dunia dilaksanakan pada 30 Juli sampai 8 Agustus 1920
di Olympia Hall, London. Sebanyak 8000 orang anggota Pramuka dari 34 negara
turut serta dalam acara Jambore itu. Pada kesempatan itu pula, Baden Powell
dinobatkan sebagai Bapak Pandu Sedunia (Chief Scout of The World). Di tahun
yang sama, dibentuklah Dewan Internasional organisasi Pramuka yang beranggotakan
9 orang. Kota London ditetapkan sebagai kantor kesektariatan Pramuka sedunia.